Ada perbedaan mendasar antara cara memblokir akun FB (Facebook) sendiri lewat HP dan komputer karena letak menu keduanya ada pada posisi yang berbeda. Biasanya orang yang ingin melakukan blokir disebabkan karena permasalahan privasi yang terganggu oleh orang lain.
Pengguna Facebook juga bisa melakukan blokir, menghapus atau dekaktivasi pada akun sendiri untuk jangka waktu sementara atau selamanya. Menu ini biasanya disebut dengan deaktivasi akun, apabila menghapus untuk selamanya berarti otomatis akun Facebook Anda akan hilang.
Perbedaan Menghapus Akun Sementara, Selamanya dan Memblokir Facebook
Ada beberapa perbedaan yang wajib untuk Anda ketahui sebelum mengambil keputusan untuk menghapus akun secara sementara, selamanya dan memblokir akun. Setiap tindakan memiliki konsekuensi masing-masing.
Prosedur dari tiga fitur Facebook ini juga berbeda-beda dan sangat berpengaruh terhadap akses Anda ke aplikasi yang lain. Beberapa kiriman dan pesan yang Anda kirimkan pada Facebook mungkin juga tidak akan terlihat oleh pengguna lain.
1. Menghapus Akun Sementara (Temporer)
Untuk bagian menghapus akun sementara, akun Facebook akan menjadi nonaktif untuk sementara waktu hingga Anda melakukan aktivasi ulang. Selama berada dalam periode nonaktif, Facebook Anda tidak akan terlihat oleh pengguna lain dan tidak bisa menerima pesan dari messenger.
Akan tetapi apabila menghapus akun sementara atau temporer pesan yang Anda kirimkan akan masih tetap terlihat. Begitu juga dengan aplikasi-aplikasi yang tertaut dengan Facebook seperti misalnya Instagram, Ask.fm atau sosial media yang lain.
2. Menghapus Akun Selamanya (Permanen)
Berbeda dengan penghapusan akun Facebook secara permanen yang akan berefek pada hilangnya akun Facebook untuk seterusnya. Jika melakukan hal ini maka semua postingan, pesan dan foto pada akun akan hilang. Namun pihak Facebook memberikan Anda opsi untuk backup data.
Prosedur penghapusan akun dari pihak Facebook akan memberikan tenggat waktu selama dua minggu dan apabila selama periode tersebut, Anda tidak login kembali maka akun langsung dihapus secara permanen. Otomatis alamat email bisa digunakan untuk daftar Facebook kembali.
3. Memblokir Akun Facebook
Terakhir penjelasan mengenai pemblokiran akun Facebook. Pada fitur ini Anda bisa memblokir pengguna Facebook yang dirasa menganggu atau mengancam privasi Anda. Pilihan yang tersedia ada dua yaitu menghapus pesan atau akun.
Apabila blokir yang Anda lakukan melalui pesan maka pengguna tersebut tidak akan bisa mengirimkan pesan atau massage kepada Anda, kecuali bila ada pada mode chat group. Berbeda dengan pemblokiran akun yang berarti pengguna yang diblokir tidak akan bisa melihat profil Anda.
Cara Memblokir Akun FB (Facebook) Sendiri Lewat HP dan Komputer Selamanya
Cara menonaktifkan akun Facebook melalui HP atau komputer memang sedikit berbeda. Hal ini disebabkan karena user interface keduanya yang berbeda. HP memang memiliki interface yang lebih minimali ketimbang komputer atau laptop yang memang memiliki tampilan lebih besar.
Hal ini membuat ada perbedaan letak masing-masing menu yang berbeda. Apabila Anda masih kebingungan akan letak-letak menu tersebut, langsung saja bisa mengikuti poin-poin tutorial seperti yang ada di bawah ini :
1. Cara Memblokir Akun FB (Facebook) Sendiri Lewat HP Untuk Permanen
- Buka aplikasi FacebooK klik menu dengan icon tiga garis di sebelah kanan letaknya ada pada bilah navigasi atas.
- Gulir ke bawah dan pilih Pengaturan & Privasi selanjutnya Klik Pengaturan dari menu yang tersebut.
- Gulir ke bawah dan ketuk Kepemilikan dan Kontrol Akun lalu Klik Deaktivasi dan Penghapusan.
- Pilih Hapus Akun dan ketuk Lanjutkan ke Penghapusan Akun. Jika Anda tidak melakukan re-aktivasi akun selama 30 hari akun akan resmi dihapus.
2. Cara Memblokir Akun FB (Facebook) Lewat Komputer Untuk Permanen
- Anda bisa langsung menuju ke tautan berikut ini Facebook.com/Settings untuk menghapus akun Facebook secara permanen melalui aplikasi atau browser
- Pilih Deaktivasi dan Penghapusan kemudian pilih opsi Hapus Akun untuk menghapus akun.
- Klik Lanjutkan ke Penghapusan Akun.
- Masukkan kata sandi Anda, akun Facebook akan mulai dihapus secara permanen
3. Cara Alternatif Memblokir Facebook Sendiri
- Buka halaman khusus untuk melakukan Delete Facebook melalui link berikut ini atau kunjungi situs Deletefacebook.com.
- Klik Menu Delete Facebook pada halaman utama kemudian Anda akan diarahkan pada halaman resmi penghapusan akun Facebook.
- Klik Delete Account letaknya berada pada menu di sebelah kiri.
- Masukan Password akun Facebook Anda lalu Klik Continue dan Pilih Delete Account.
Cara Memblokir Akun FB (Facebook) Sendiri Lewat HP dan Komputer Untuk Sementara
Menonaktifkan akun Anda berarti juga menonaktifkan profil, menghapus nama dan gambar profil Anda dari sebagian besar hal yang telah Anda posting di Facebook. Teman Anda akan tetap melihat Anda di daftar teman mereka dan di pesan yang Anda kirimkan.
Akan tetapi saat Anda menonaktifkan akun Facebook, Anda masih dapat menggunakan Messenger Teman juga dapat mengundang Anda ke acara, mengirim invitasi atau undangan untuk bergabung dengan grup,
1. Cara Memblokir Akun FB (Facebook) Sendiri Lewat HP Untuk Sementara
- Buka aplikasi Facebook kemudian ketuk simbol menu di kanan atas (diwakili oleh tiga garis horizontal).
- Gulir ke bawah dan ketuk Pengaturan & Privasi lalu pilih Pengaturan.
- Gulir ke bawah ke bagian Informasi Facebook Anda dan ketuk Kepemilikan dan Kontrol Akun.
- Ketuk Deaktivasi dan Penghapusan lalu masukan kata sandi Anda.
2. Cara Memblokir Akun FB (Facebook) Sendiri Lewat Komputer Untuk Sementara
- Klik di kanan atas Facebook kemudian pilih Pengaturan & Privasi lalu klik Pengaturan.
- Klik Informasi Facebook Anda letaknya ada pada kolom di sebelah kiri.
- Klik Deaktivasi dan penghapusan. Pilih Nonaktifkan akun, lalu klik Lanjutkan ke penonaktifan akun.
Cara Memblokir Akun FB (Facebook) Orang Lain
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, Anda memiliki dua opsi untuk melakukan pemblokiran akun Facebook orang lain. Pertama adalah pemblokiran akun dan yang kedua adalah pemblokiran pesan. Berikut tutorial untuk memblokir akun Facebook orang lain :
1. Melalui Profil Secara Langsung
- Buka profil orang yang akan Anda blokir.
- Perhatikan menu di sebelah kanan tepat di sebelah menu pesan bergambar tiga titik berjajar.
- Klik Menu tersebut dan pilih Opsi Block.
2. Melalui Menu Pengaturan
- Masuk ke menu Pengaturan dan Privasi kemudian pilih Opsi Peraturan.
- Scroll Navigasi hingga ke bagian bawah pada menu Privasi.
- Klik Opsi Pemblokiran.
- Klik Tambahkan Daftar Blokir lalu masukan username Profil yang akan Anda blokir.
Tips Sebelum Dekativasi atau Menghapus Akun Facebook
Ada beberapa tips yang bisa Anda terapkan sebelum secara resmi menghapus akun Facebook. Tips ini digunakan untuk menghindari potensi untuk kehilangan data. Terlebih jika Anda berniat untuk menghapus secara permanen yang data-datanya tidak bisa dikembalikan kembali.
- Cadangkan data Anda jika Anda ingin menyalinnya.
- Cabut izin aplikasi.
- Hapus aplikasi Facebook dari perangkat Anda.
Cara memblokir akun FB (Facebook) sendiri lewat HP dan komputer dapat Anda lakukan menurut tutorial yang sebelumnya sudah dijelaskan di atas. Anda bisa melakukan pemblokiran melalui smartphone atau komputer.
Lihat Juga :