25 Handphone Kamera Terbaik

Seperti yang telah diketahui, saat ini telepon seluler tidak hanya berfungsi sebagai alat komunikasi jarak jauh saja. Namun juga berbagai kebutuhan lain, seperti fotografi dan videografi. Hal ini dibuktikan dengan inovasi-inovasi yang dilakukan para produsen smartphone pada sektor kamera produknya.

Bahkan beberapa smartphone memiliki kualitas kamera yang tidak kalah jauh dengan teknologi kamera DSLR maupun mirrorless. Penasaran apa saja handphone kamera terbaik saat ini? Simak informasi yang akan dijelaskan sebagai berikut.

1. Apple iPhone 12 Pro

Apple-iPhone-12-Pro

Tentu saja Anda sudah tahu Apple selalu menyuguhkan kamera dengan kualitas memukau hampir di setiap produknya. Walaupun jika dilihat dari spesifikasinya yang tidak terlalu mentereng di jajaran smartphone kelas atas, namun hasil jepretan dari iPhone 12 Pro ini tidak perlu diragukan lagi.

Apabila Anda lebih suka menggunakan produk Apple, dan sedang mencari smartphone yang memiliki performa stabil serta unggul pada sektor fotografi, maka iPhone 12 Pro dapat menjadi pilihan yang tepat. Saat ini, iPhone 12 Pro memiliki rentan harga antara Rp.19.392.000 hingga Rp.21.490.000.

2. Huawei Mate 40 Pro

Huawei-Mate-40-Pro

Pada urutan kedua dari daftar handphone kamera terbaik, ada Huawei Mate 40 Pro. Produsen smartphone asal Tiongkok ini memang terkenal karena kualitas pada kameranya. Jadi tidak heran jika produk-produk Huawei sering digunakan oleh pengguna yang menyukai fotografi mobile.

Kecanggihan kamera Huawei ini dikarenakan kerjasamanya dengan salah satu brand kamera ternama, Leica. Hal ini membuat produk-produk Huawei selalu berada di urutan teratas, bahkan seakan membuat sebuah standar baru dalam industri smartphone.

Setelah Mate 30 Pro, P30 Pro, dan P40 Pro yang merajai jajaran smartphone dengan kualitas kamera terbaik, kini giliran Huawei Mate 40 Pro yang mengikuti jejak dari pendahulunya. Ponsel yang satu ini, dibanderol dengan harga antara Rp.14.999.000 hingga Rp.15.999.000.

Kesuksesan Xiaomi di tahan air, patut untuk menerima apresiasi. Pasalnya, kualitas di atas harga jualnya cukup memberikan sesuatu yang spesial, seperti pada Xiaomi Redmi 9 ini. Ponsel ini memiliki kamera utama dengan lensa 48 MP dan dibanderol dengan harga 5,8 jutaan rupiah.

4. Huawei Mate 30 Pro

Huawei-Mate-30-Pro

Jika menurut Anda harga dari Huawei Mate 40 Pro terlalu mahal, maka Huawei Mate 30 Pro bisa menjadi pilihan alternatif. Sama halnya seperti Mate 40 Pro, Mate 30 Pro ini juga mengandalkan kerjasama dengan Leica pada sektor kamera yang dibawanya.

Tahukan Anda, jika Mate 30 Pro ini tidak membutuhkan waktu yang lama untuk menunjukkan keunggulannya pada segi fotografi. Hal ini dibuktikan dengan kedudukannya di posisi teratas setelah beberapa waktu dirilis. Ponsel ini memiliki banderol harga Rp.9.499.000 hingga Rp.11.499.000.

5. Realme X

Realme-X

Produsen smartphone asal Tiongkok ini, tampaknya tidak mau kalah saing dengan produsen-produsen yang lain. Hal ini dibuktikan dengan perilisan Realme X yang memiliki kekuatan utama pada kamera utama berukuran 48 MP. Untuk mendapat ponsel ini, Anda hanya perlu merogoh kocek sekitar 4 jutaan rupiah.

6. Oppo Find X2 Pro

Oppo-Find-X2-Pro

Mungkin terasa kurang familiar tapi ini memang nyata, ketika Oppo berani menghadirkan smartphone kelas flagship di pasaran Tanah Air. Ya, seri Find X2 Pro hadir dengan mesin tangguh, penyimpanan ekstra besar, dan tuntunya kamera yang super canggih.

Dalam sektor kamera, Oppo Find X2 Pro ini turut menghadirkan kamera telephoto dengan lensa lebar yang mampu menghasilkan zoom sangat mengagumkan. Untuk mendapatkan smartphone satu ini, Anda perlu merogoh kocek antara Rp. 16.299.000 hingga Rp.17.999.000.

7. iPhone 11 Pro Max

iPhone-11-Pro-Max

Bukan hal baru lagi jika iPhone selalu menghadirkan kamera dengan kualitas terbaik di setiap produknya. Tidak terkecuali dengan seri iPhone 11 Pro Max. Pada seri sebelumnya, mungkin iPhone hanya mengandalkan satu atau dua buah kamera belakang.

Namun ponsel yang satu ini hadir dengan bekal tiga buah kamera utama sekaligus. Walaupun tidak memiliki resolusi tinggi, namun Apple telah membuktikan bahwa hasil jepretan dari kamera iPhone 11 Pro sangat spektakuler. Apple membanderol iPhone 11 Pro ini seharga Rp.19.600.000 hingga Rp.22.500.0000.

8. Xiaomi Mi Note 10 Pro

Xiaomi-Mi-Note-10-Pro

Setelah sekian lama tidak merilis produk ponsel kelas atas di pasaran Indonesia, kini Xiaomi kembali dengan membawa Mi Note 10 Pro. Ponsel yang satu ini, memiliki konfigurasi kamera dengan resolusi sebesar 108 MP.

Hal inilah yang menjadikan Xiaomi Mi Note 10 Pro sebagai ponsel pintar pertama di dunia dengan sensor kamera terbesar. Tidak hanya dari angka resolusi saja, namun kamera utama dari ponsel ini juga memiliki kualitas terbaik.

Apabila Anda sedang mencari smartphone dengan kamera berkualitas unggulan namun harganya tetap relatif terjangkau, maka dapat mencoba Xiaomi Mi Note 10 Pro. Ponsel ini, dibanderol dengan harga berkisar Rp.6.999.000 rupiah. Cukup terjangkau kan, untuk ukuran smartphone flagship.

9. Samsung Galaxy Note 10 Plus

Samsung-Galaxy-Note-10-Plus

Bisa dibilang jika Galaxy Note 10 Plus menjadi penerus dari trend kamera terbaik yang dibawa oleh smartphone Samsung. Jika dilihat dari segi desain, ponsel yang satu ini memiliki desain yang lebih futuristik dibandingkan dengan para pendahulunya.

Salah satu hal yang paling mencolok, yakni terletak pada bagian bingkai yang jauh lebih tipis. Selain itu, penempatan kamera depan yang tidak biasa membuat ponsel ini terlihat lebih menarik dan unik. Samsung Galaxy Note 10 Plus dibanderol dari Rp.9.899.000 sampai Rp.15.499.000.

10. Samsung Galaxy S20 Ultra

Samsung-Galaxy-S20-Ultra

Tidak mau kalah dari para pesaingnya, Samsung juga mengerahkan teknologi yang dimilikinya untuk menghasilkan sebuah ponsel pintar dengan teknologi kamera yang mutakhir. Hal ini ditunjukkan dengan perilisan Samsung Galaxy S20 Ultra.

Tidak hanya memiliki resolusi yang sangat besar pada bagian kameranya, smartphone kelas flagship ini juga memiliki kemampuan untuk melakukan zoom mencapai 100 kali. Samsung menamai teknologinya ini Space Zoom.

Selain para sektor kamera, berbagai macam fitur yang disematkan di dalamnya juga serba mewah. Mulai dari ukuran layar, kapasitas daya baterai, kapasitas RAM, dan juga memori internal. Ponsel mewah Samsung ini memiliki banderol harga Rp.12.899.000 sampai Rp.16.499.000.

11. Vivo V17 Pro

Vivo-V17-Pro

Vivo V17 Pro menjadi salah satu smartphone kelas menengah yang kualitasnya tidak kalah jauh ponsel-ponsel kelas atas, terutama kamera beresolusi 48 MP serta beberapa fitur yang dimilikinya. Tidak usah khawatir, ponsel ini dibanderol seharga 4,9 jutaan rupiah saja.

12. Oppo Reno 10x Zoom

Oppo-Reno-10x-Zoom

Rilisnya Reno 10x Zoom, menjadi sebuah tanda bahwa Oppo mulai serius untuk bertanding di kelas smartphone kelas premium di pasar Tanah Air. Ponsel yang satu ini hadir dibekali dengan lensa periscope berteknologi baru.

Teknologi ini memungkinkan Anda untuk melakukan zoom hingga 10 kali tanpa menurunkan kualitas dari gambar yang dihasilkan sedikitpun. Bagi Anda yang ingin sebuah smartphone keren dengan desain beda, bisa mencoba smartphone yang satu ini.

Oppo Reno 10x Zoom sepertinya memang dibuat bagi para pengguna yang suka hunting foto outdoor. Semua fitur yang dimiliki pada kameranya, dijamin mampu menghasilkan gambar yang sangat menakjubkan. Ponsel ini dibanderol mulai dari Rp.5.499.000 hingga Rp.7.999.000.

13. Huawei P30 Pro

Huawei-P30-Pro

Huawei P30 Pro hadir dengan membawa empat buah kamera belakang yang disebut sebagai Quad Camera System. Kamera yang dihasilkan dari kerjasama dengan Leica ini, mampu menghasilkan gambar yang tidak perlu diragukan lagi kualitasnya.

Dengan berbagai macam kelebihan yang dimiliki oleh Huawei P30 Pro ini, maka bisa dibilang jika ponsel ini tidak tanggung dari sektor mana saja. Pada bagian prosesor, P30 Pro menggunakan jenis Kirin 980 yang canggih dan efisien.

Tidak hanya sampai disitu saja, Huawei juga membenamkan RAM sebesar 8 GB beserta memori internal 256 GB. Menariknya, ponsel ini memiliki harga yang lebih terjangkau dibandingkan dengan ponsel lain sekelasnya, yakni antara Rp.8.849.000 hingga Rp.10.499.000.

14. Huawei Mate 20 Pro

Huawei-Mate-20-Pro

Tahukah Anda, jika Huawei Mate 20 Pro menjadi smartphone terbaik di dunia versi DxOMark. Salah satu hal yang menjadi penyebabnya, yakni adanya tiga buah kamera yang dibawa olehnya. Bahkan kamera dari Leica yang dimiliki ini, menghadirkan fitur PDAF pada setiap jenisnya, dengan resolusi hingga 40 MP.

Selain itu, jenis lensa yang digunakan oleh ponsel ini juga terbilang lengkap. Seperti lensa wide, ultra wide, dan yang tidak kalah penting adalah telephoto. Ponsel ini memiliki rentang harga antara Rp.8.399.000 hingga Rp.11.350.000.

15. Samsung Galaxy S10 Plus

Samsung-Galaxy-S10-Plus

Samsung Galaxy S10 Plus masih menjadi salah satu ponsel favorit para pecinta kelas flagship. Ponsel ini hadir dengan membawa desain premium dan warna yang ciamik. Selain spesifikasinya yang tinggi, ketangguhan dari kameranya tidak perlu untuk dipertanyakan lagi.

Dalam urusan fotografi, Anda tidak perlu ragu lagi untuk mengandalkan kamera yang dimiliki Samsung Galaxy S10 Plus. Ini memungkinkan Anda untuk menangkap momen terbaik setiap hari. Samsung Galaxy S10 Plus dibanderol seharga Rp.8.490.000 hingga Rp.11.850.000.

16. Apple iPhone XR

Apple-iPhone-XR

Diluncurkan secara bersamaan, iPhone XR menjadi alternatif yang lebih terjangkau dari iPhone XS series. iPhone XR dibanderol dengan harga antara Rp.7499.000 hingga Rp.10.150.000 Walaupun harganya lebih murah, namun spesifikasi yang dimiliki oleh iPhone XR tidak kalah jauh dari iPhone XS.

Termasuk juga pada bagian kamera. Perbedaan dengan XR, hanya ada pada jumlah lensanya saja. Jenis sensor yang dibawa pun juga masih sama. Dengan satu kamera di belakang, ponsel ini mampu memberikan hasil jepretan yang berkualitas.

17. Apple iPhone XS Max

Apple-iPhone-XS-Max

Apple iPhone XS Max menjadi salah satu bukti bahwa Apple berhasil menanamkan teknologi kamera terbaik yang tidak kalah dengan smartphone Android. Walaupun hanya mengandalkan dua buah kamera belakang, namun hasil jepretannya tidak kalah dari ponsel-ponsel dengan tiga kamera.

Memang lensa ganda tersebut hanya memiliki resolusi sebesar 12 MP saja. Namun foto serta video yang dihasilkan, memiliki kualitas yang sangat menjanjikan. iPhone XS Max ini dibanderol dengan harga antara Rp.13.299.000 hingga Rp.22.680.000.

18. Samsung Galaxy Note 9

Samsung-Galaxy-Note-9

Pada saat awal peluncurannya, Samsung Galaxy Note 9 mampu menarik banyak perhatian. Karena smartphone tersebut hadir dengan membawa banyak kelebihan, mulai dari kapasitas penyimpanan besar hingga kualitas kamera yang mumpuni.

Namun, sektor kamera merupakan hal yang mendapatkan perhatian utama. Ada dua buah kamera utama dengan lensa wide dan telephoto yang mampu menghasilkan video slow motion mencapai 960 fps. Ponsel ini dibanderol dengan harga Rp.8.499.000 sampai Rp.13.499.000.

19. Oppo A9

Oppo-A9

Pada penghujung tahun 2019 lalu, Oppo A9 rilis di Indonesia. Smartphone kelas menengah ini, tampaknya telah sukses mencuri perhatian para pengguna, terutama karena kameranya. Ponsel ini yang satu ini, dibanderol dengan harga sekitar 3,6 jutaan rupiah saja.

20. Samsung Galaxy A70s

Samsung-Galaxy-A70s

Samsung Galaxy A70s menjadi salah satu ponsel kelas menengah yang memiliki tampilan hampir menyerupai ponsel flagship. Dengan tiga buah kamera belakang, ponsel ini mampu membantu Anda menangkap gambar dengan sangat baik.

Selain pada lensa, ponsel yang dibanderol dengan harga berkisar 5,8 jutaan rupiah ini juga memiliki beberapa fitur kamera yang sangat mumpuni seperti efek bokeh, zoom, mode malam, dan masih banyak lagi.

21. Samsung Galaxy M51

Samsung-Galaxy-M51

Bagi para pecinta fotografi, mungkin dapat mencoba Samsung Galaxy M51. Ponsel yang satu ini mempunyai pengaturan kamera belakang yang bagus. Baik untuk memotret atau merekam, ponsel yang memiliki harga sekitar 4,9 jutaan rupiah ini memiliki kemampuan yang mumpuni.

22. Vivo X50 Pro

Vivo-X50-Pro

Tidak hanya urusan pengambilan foto melalui empat buah kamera belakang saja, Vivo X50 Pro memiliki kemampuan istimewa untuk swafoto. Kamera depan dari ponsel ini memiliki lensa sebesar 32 MP. Ponsel ini dibanderol seharga 6,4 jutaan rupiah.

23. Huawei Nova 7

Huawei-Nova-7

Kembali lagi dengan smartphone yang bekerja sama dengan Leica untuk urusan kameranya, Huawei Nova 7 hadir dengan kamera terbaik di kelasnya. Meskipun begitu, spesifikasi dari ponsel yang satu ini tidak perlu diragukan lagi.

Nah, kemampuan kamera dari smartphone yang dibanderol 6,4 jutaan rupiah ini juga tergolong bagus. Hal ini dikarenakan adanya lensa telephoto dengan fitur 3x zoom optik yang memungkinkan Anda untuk mengambil gambar dari jarak jauh tanpa mengurangi kualitasnya.

24. Samsung Galaxy A80

Samsung-Galaxy-A80

Dapat dikatakan bahwa Samsung Galaxy A80 merupakan sebuah ponsel pintar yang spektakuler dan juga unik. Ini disebabkan model kamera belakang yang dapat diputar menjadi kamera depan, dan akan tetap menjaga kualitas hasil swafoto seperti menggunakan kamera belakang.

Pada awal kemunculannya, ponsel yang satu ini dibanderol dengan harga yang cukup tinggi di kelasnya, yakni sekitar 8 jutaan rupiah. Namun kini sudah banyak toko online yang menjualnya seharga 5 hingga  jutaan rupiah, bahkan ada juga yang kurang dari 5 juta rupiah.

25. Oppo Reno 2

Oppo-Reno-2

Dan yang terakhir dari daftar handphone kamera terbaik ini ada Oppo Reno 2. Dengan harganya yang hanya berkisar 5 jutaan rupiah saja, Oppo telah berhasil menanamkan beberapa fitur menarik yang jarang ditemukan di ponsel-ponsel lain di kelasnya.

Lebih dari itu, pengaturan pada bagian kamera belakangnya juga tergolong serbaguna dengan kualitas foto dan video yang sangat mengagumkan. Jadi jika Anda hobi fotografi dan videografi mobile, maka Oppo Reno 2 ini patut untuk dipertimbangkan.

Sektor kamera merupakan salah satu hal penting yang harus diperhatikan ketika ingin membeli sebuah handphone, khususnya bagi penggemar fotografi dan videografi. Jadi, daftar handphone kamera terbaik diatas, mungkin dapat membantu Anda untuk menentukan satu ponsel yang akan digunakan.

 

Lihat Juga :